Pages

Selasa, 08 September 2015

Selamat ulang tahun

Rabu, 09 September 2015.

1. Hari lahir
Bulan september merupakan bulan yang paling ditunggu oleh seorang Mesiano Setiawan. Tau kenapa? Karena tepat pada tanggal 9 dia merayakan ulang tahunnya.
23 tahun yang lalu seseorang telah lahir kedunia tepatnya ditanggal 9 September 1992, dan ke dua orang tua anak tersebut menamainya Mesiano Setiawan.

2. Arti nama
Mesiano Setiawan memiliki nama panggilan Sano.
Mesiano Setiawan memiliki 2 kata yang tentunya dimasing-masing kata tersebut memiliki arti. Mesiano diambil dari kata Mesias yang artinya Sang Juru selamat dan Setiawan yang memiliki arti laki-laki yang setia. Jadi dapat disatukan menjadi sang juru selamat yang setia.
Memang merupakan sebuah nama yang berat jika diartikan.... 

Berhubung sang Mesiano adalah penulis, maka penulis akan menggunakan kata ganti saya pada chapter sepenggal perjalanan (perhatikan alur cerita karena akan ada alur maju dan mundur)

3. Sepenggal perjalanan
     Seperti yang telah telah saya tuliskan 23 tahun lalu saya terlahir didunia dan memulai perjalanan saya dari usia 0 thn sampai dengan saat ini 23 thn. Saya termasuk orang yang telah diberikan keburuntung oleh Tuhan sang Pencipta karena saya masih diberikan kepercayaan untuk mengembara didunia ini sampai usia saya sekarang ini. 5 tahun yang lalu ditahun 2010 saya masuk perguruan tinggi swasta di Jakarta dan saya menyelesaikan masa study saya selama 4 tahun, yang berarti ditahun 2014 saya lulus dari perguruan tinggi tersebut.
     Masa perkuliahan saya dapat dikatakan berliku-liku penuh dengan tanjakan dan turunan penuh dengan jalan berlubang dan tak sering menghadapi gangan sempit bahkan jalan buntu. Namun semua saya jalani apa adanya dan dengan hati yang bergembira. Pernah sesekali saya mengeluh terhadap perjalanan yang saya alami namun rintangan demi rintangan, halangan demi halangan, tantangan demi tantangan dapat berlalu. Tentunya semua ujian tersebut pasti sudah diatur oleh Tuhan supaya saya menjadi manusia yang penuh dengan tempaan bukan manusia karbitan. 
Disisa-sisa akhir perkuliahan, saya mulai bekerja. Pada saat itu saya mengajar di sebuah sekolah dasar di daerah bekasi utara, namun tidak berjalan mulus karena mengajar SD tidak semudah seperti yang dikatakan oleh orang-orang yang tidak menjadi guru. Singkat cerita saya memutuskan untuk resign dan mencoba menetapkan diri untuk tidak mengajar melainkan kerja disuatu perusahaan. Alhasil saya bergabung dengan sebuah perusahaan namun ditengah karir yang mulai membaik lagi-lagi cobaan datang silih berganti. Bukan maksud untuk menyerah namun situasi, keadaan, dan kondisi yang mengharuskan saya untuk menyerah. Namun kata menyerah tersebut bukanlah menyerah dalam arti yang sebenarnya, tapi menyerah karena tuntutan. (Silakan pikir sendiri apa maksudnya)
      Mengingat kata tuntutan teringat beberapa tahun lalu saat lulus SMP dan ingin masuk SMA. Saya pun hampir menyerah karena pada waktu itu saya tidak diterima di SMA negri.
Namun ada alternatif sekolah yang sebenarnya bukan pilihan saya melainkan pilihan orang tua, dan untungnya diterima hahahahahahaaa....
     Tahun ini tahun 2015 merupakan tahun yang sangat berwarna dalam hidup saya mau tau kenapa? Karena di tahun ini begitu banyak kisah baik suka maupun duka sayang saya hadapi. Bahkan hampir setiap jalan yang saya coba saya merasakan bahwa semuanya merupakan jalan buntu. Tapi saya yakin dan percaya bahwa Tuhan sedang menguji saya dan ingin melihat seberapa besar niat dan usaha saya untuk menjalani hal tersebut.





0 komentar:

Posting Komentar